Friday, August 26, 2011

perempuan -perempuan itu mempermainkan aku mas.......

'ah..malas sudah aku mas..'.demikian katanya.sebuah jawaban yang singkat.namun sarat kekecewaan dan juga keputus asaan,jawaban itu ku dengar dari seorang lelaki yang ku temui secara tidak sengaja sore tadi waktu aku pulang dari Kluang.kebetulan kursi sebelahku kosong dan dia ku persilahkan duduk di situ.awalnya aku ga pasti kalau dia pun orang indonesia juga.dia naik bis bersama temannya dan ku sempat terdengar bahsa yg di pergunakannya lebih kepada loghat malaysia.iseng aku nanya basa-basi,(sebagai orang yang baik ..(eh..baikkah aku ..?hehehe..)buatku menyapa duluan bukan lah hal yang merugikan."turun mana encik..?"tanya ku berhati-hati..
"kota tinggi"jawabnya pendek.memang bukan kebetulan jika dia mau turun kota tinggi karena bis yang kita naiki memang trayek nya ke sana..sementara aku numpang aja karena bis itu nanti akan melalui kawasan tempatku bekerja."mas turun mana...?"tanya nya balik,"eh mas e jowo to...?"sambungnya dalam bahasa jawa yang agak pelat.aku terkejut karena ternyata dia bisa ngomong bahasa jawa dengan baik."injih mas"jawabku sesopan mungkin karena dia lebih dewasa dari aku."jowo endi mas......"tanya nya lagi dan bla bla bla....serentetan tanya seputar asal- usul masing-masing antara aku dan dia.setelah melalui mukaddimah seperlunya,dia nanya;
"udah nikah mas..?"
"sudah...."jawabku
"anaknya berapa?"
"wahhh..belum punya anak mas...."aku tersipu malu..hehehe.."belum bisa membuat anak "sambungku menutup sedikit ke malu an ku hehehee.....
"lha memang istrinya di mana sekarang?"
"di Taiwan jadi TKW mas..."
"oooo..semua nya bekerja tentu duitnya buanyak nanti.."katanya.
"amiin....semoga aja mas..."jawabku,dalam hati aku berkata....."duit apaan..kerja aja ga karuan hasilnya kok duit...."
"mas anak nya udah berapa...?"tanyaku balik.aku kuatir dia nanya-nanya yang lebih banyak lagi sementara aku ga tau mau njawab gimana jika pertanyaannya berkisar tentang rumah tangga.
"anak ku udah dua mas...udah gede semuanya.yang satu udah 17 tahun kok...."ceritanya.
lalu dia pun bercerita bahwa dia asli berasal dari tanjung pinang,dan baru bercerai 2 tahun yang lalu karena istrinya selingkuh dengan orang lain.dia mengeluhkan nasibnya kenapa jika seorang suaminya baik justru istrinya yang ga bisa jadi istri yang baik..?dia ga pernah melakukan sesuatu yang di larang selama menjadi suami mantan istrinya itu tapi justru istri yang telah meninggalkan dia.lalu aku nanya ke dia kenapa ga nyari yang lain aja,kasian anak2 nya yang tinggal berdua di kampung.dia cerita kalau udah berusaha untuk mencari seorang perempuan baik2 untuk di jadikan istri.namun kenyataannya dia selalu di peralat perempuan2 itu saja.sampai sejauh ini sudah 3-4 kali di bohongin sama sikap perempuan.katanya perempuan2 itu hanya menginginkan uangnya saja,lalu meninggalkannya tanpa berita...ada yang bilang dengan alasan urus permit kerja perempuan itu minta tolong ke dia,ada yang bilang anaknya lagi sakit trus minta duit ,juga di bantunya,dan ada juga yang hanya kesusahan ga punya uang dia bantu juga perempuan itu.spontan saya berfikir " wahhhh...dermawan juga orang ini ......."semua kok di bantu,aku nanya.."mas kasih uang ke dia,tapi mas mendapat sesuatu sebagai imbalannya kan...?dengan tegas dia menjawab "ga kok mas...,aku bukan jenis laki-laki yang suka mempermainkan perempuan.aku masih ingat akan masa depan ,ingat kematian dan juga karma....,meskipun pada akhirnya aku juga yang di rugikan tapi ga apa-apa.mungkin sudah jalan ku kaya gini..."katanya pasrah.
aku berkata-kata dalam hati jaman gini kok masih ada juga orang lurus membantu tanpa pamrih...hehehhe.dan ujungnya ketipu .namun sebagai seorang yang baik aku berusaha bersikap baik juga dengan mengatakan sesuatu yang bisa memberi semangat padanya..."sabar ajalah mas..mungkin ini hanya cobaan untuk mas,ya siapa tahu lain kali mas akan menemukan seseoarang yang benar-benar tulus menyintai mas tanpa mengharap sesuatu yang bersifat materi..."
"ah...sudah malas aku mas....biarlah ,mungkin memang aku harus sendirian saat ini..aku hanya ingin membesarkan anak-anakku,memberi pendidikan yang cukup biar bisa jadi orang yang berguna nantinya"
"amiin...aku hanya bisa membantu doa semoga mas bisa menemukan jalan yang terbaik saja "kataku.
dan tanpa tersa sampai lah aku di tujuanku dan harus berpisah dengan dia.sebelum aku turun dia masih sempat bilang kalau esok pagi dia mau pulang kampung untuk berhari raya bersama anak-anaknya.di kampaung selama sminggu katanya.dan berpisahlah kami dengan salaman juga memperkenalkan diri masing2...sebab terlupa berkenalan sebelumnya karena terlalu asyik cerita.aneh tapi nyata kan..hehehe.
inilah hidup saya fikir,memang sudah tersurat dan tersirat dalam ketentuan AZALI,dan kita hanya bisa menjalani.tak perlu meratapi apa yang menjadi bagian kita di dunia ini,menjadi seorang tokoh atau pun sebagai pelengkap sebuah babak dari cerita hidup itu sendiri.sambil berjalan menuju tempat tinggalku aku masih berfikir,biasanya cerita seorang perempuan di tinggalkan lelaki untuk berselingkuh,tapi sekarang aku menemukan satu kisah di mana justru seorang lelaki yang di tinggalkan.oh dunia....benar tidaknya cerita dia aku tak tahu,aku hanya menjadi pendengarnya saja waktu dia bercerita.mungkin itu bentuk curhatnya kepadaku,tapi dia juga berpesan kepadaku supaya jangan pernah punya pacar di perantauan karena akibatnya nggak baik...dan jika di fikir betul juga...TAK SELAMANYA SELINGKUH ITU INDAH..namun di sini aku pingin tautkan lagu yang ini..sendiri dulu,mungkin ini lebih sesuai untuk menggambarkan hatinya......http://youtu.be/ZP9IgBhOJFA

No comments:

Post a Comment